[RECAP] STAIR #02 : The Politics of Music in IR

Kamis (6/04) lalu, Institute of International Studies, Universitas Gadjah Mada (IIS UGM) menyelenggarakan edisi kedua dari seri diskusi STAIR (Science, Technology and Arts in International Relations), program komunitas epistemik terbaru IIS UGM yang berfokus kepada keterkaitan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni pada studi Hubungan Internasional.

Pada edisi kedua webinar STAIR yang bertajuk “The Politics of Music in IR” kali ini, IIS UGM mengundang Dr. Jay Afrisando (Komposer dan Seniman Multimedia) dan Dr. Ahmad Rizky M. Umar (Sessional Lecturer University of Queensland) untuk membahas mengenai aspek kesenian, khususnya musik dalam isu – isu Hubungan Internasional. Suci Lestari Yuana (Dosen Departemen Ilmu Hubungan Internasional dan inisiator program STAIR) berperan sebagai Host dan Moderator.

Acara dimulai pada pukul 08.00 dan berakhir pada 10.00 WIB.  Acara berjalan dengan lancar dan diikuti dengan sesi diskusi yang kondusif serta produktif.