DPD #74

Rent Withholding. 
Ini adalah metode #74 dari 198 metode nirkekerasan a la Gene Sharp. Ia termasuk dalam kategori nonkooperasi.

Saat pemilik tanah atau gedung memberikan perlakuan tidak adil, warga dapat melakukan protes dengan menangguhkan membayar sewa. Penangguhan dilakukan untuk melemahkan kekuatan ekonomi pemilik tanah atau gedung. Dengan demikian, negosiasi yang dilakukan setelahnya dapat berjalan secara lebih adil.

Metode ini pernah dilakukan oleh warga Harlem, New York. Warga menolak membayar sewa karena kecewa dengan kondisi gedung yang kumuh dan berbagai kerusakan yang tidak kunjung diperbaiki oleh pemiliknya. Aksi ini kemudian menyebar menjadi sebuah gerakan yang diikuti oleh para penghuni dari sekitar 300-an gedung lainnya di New York.

Apakah kamu tahu contoh aksi penangguhan membayar sewa yang pernah dilakukan di Indonesia?

#DamaiPangkalDamai
#RentWithholding
#GeneSharp
#nirkekerasan #nonviolence